Tim Kami Akan Membantu Menjawab Pertanyaan Anda

Jasa Pembuatan Website Siap Pakai & Digital Marketing Indonesia

TikTok Antara Halal Haram dan Cuan

Pasti Kamu kaget yah ? ada artikel tentang halal-haram TikTok di website tentang digital marketing ? tenang-tenang, di sini Kita bukan mau membahasa halal-haramanya aplikasi TikTok kok, tapi kita akan bahas mengenai TikTok Antara Halal Haram dan Cuan untuk konten TikTok dari sisi bisnis.

TikTok memang kini sudah bergeser jauh dari penggunaan awalnya, sama halnya seperti facebook dan instagram, yang tadinya hanya dipakai untuk sosial media yang berisikan tentang foto, video kegiatan sehari-hari dan pertemanan, kini sudah merambah untuk kebutuhan bisnis, bahkan tersedia fitur iklan berbayar pada layanan seperti facebook, instagram, dan juga TikTok, namun masih ada beberapa orang yang mencari tahu tentang TikTok Antara Halal Haram dan Cuan.

Mungkin bagi sebagian orang, penggunaan TikTok hanya sebatas pada video-video dengan aktifitas joget, menceritakan masalalu, gosip, dll, namun bila ditelusuri lebih jauh, konten di TikTok kini lebih beragam, ada banyak sekali konten TikTok yang berisikan video edukasi seperti tutorial, sejarah, info, bahkan beberapa pemilik bisnis mulai memasarkan produk layanan dan jasa mereka menggunakan video di TikTok.

Lantas apa saja halal-haram dalam konten TikTok ? dan konten yang berpeluang menjadi cuan ?

Banyak orang yang berpikir bahwa TikTok isinya hanya tenang joget-joget perempuan sexy dan konten tidak bermanfaat, dilansir dari halaman kebijakan komunitas TikTok, padahal TikTok pada dasarnya sudah memberikan kebijakan yang melarang atau mengharamkan para pengguna TikTok untuk membuat video ataupun menyiarkan video dengan beberapa ketentuan seperti :

Biasanya bagi para pengguna TikTok yang videonya melanggar kebijakan, akan diberi peringatan, hingga penghapusan konten, walaupun masih ada banyak video-video di TikTok yang menampilkan wanita-wanita dengan berpakaian sexy yang hanya berjoget-joget sensual yang tidak terkena banned oleh TikTok, dan para pengguna TikTok harus melakukan report mengenai konten tersebut.

Namun, secara bisnis, TikTok kini menjadi salah satu media yang paling cepat memberikan engagement dari konten yang dibuat, ditambah lagi bila konten video kita bisa masuk ke FYP pengguna lain, berdasarkan ketertarikan, tidak heran bila Kamu pernah melihat video di beberapa akun yang tayang hingga jutaan kali dan mendapatkan respon hingga ribuan, dan lebih hebatnya lagi, video tersebut adalah hasil organik, bukan hasil dari berbayar.

Bikin Konten TikTok Untuk Bisnis Kamu, Dan Mulailah Menghasilkan Cuan

Kalau Kamu sudah tau bahwa video di TikTok memiliki peluang besar untuk dilihat dan memberikan engagement yang tinggi, lantas bagaimana caranya menjadikan konten TikTok untuk kebutuhan bisnis ? mungkin Kamu sudah terbiasa dan sudah tahu tentang manfaat mengiklankan bisnis Kamu menggunakan facebook ads, instagram ads, google ads, dll, tapi TikTok untuk bisnis ???

Dilansir dari Influencer Marketing Hub, Musical.ly memungkinkan penggunanya berbagi video dengan durasi 15 menit. Video-video yang di-upload ke Musical.ly adalah video lip sync dari lagu-lagu yang tersedia di aplikasi.

Kemudian pada Agustus 2018, sebuah perusahaan asal Tiongkok bernama ByteDance mengambil alih Musical.ly dan mengubah namanya menjadi TikTok.

Kini, TikTok memungkinkan penggunanya membuat konten yang lebih beragam daripada Musical.ly.

Pengguna TikTok dapat meng-upload video berdurasi 15 detik secara vertikal.

Bahkan, video yang di-upload bisa mencapai 60 detik. Video tersebut akan looping atau terputar berulang sampai pengguna menggantinya ke video lain.

Sebelum meng-upload video, pengguna bisa mengedit video secara cepat menggunakan fitur-fitur yang tersedia, seperti filter, stiker, dan memotong video.

Dengan keringkasannya ini, TikTok berhasil mengalahkan Facebook dan Instagram sebagai aplikasi kedua yang paling banyak di-install setelah WhatsApp dengan total 220 juta download pada 2019seperti dikutip Sirclo.

Semakin lama, perkembangan TikTok semakin pesat. Banyak perusahaan mulai melirik TikTok sebagai platform marketing-nya.

Apa Itu TikTok Marketing ? Apakah Bisa Menghasilkan Cuan ?

Walaupun masih banyak yang menganggap remeh konten tintok, bahkan sering kali ketika melihat orang yang sedang membuat konten TikTok disepelekan, tapi faktanya banyak perusahaan yang kini telah membuat akun TikTok, bahkan sering meluangkan waktu di tengah aktifitas hariannya untuk membuat konten TikTok, sebut saja seperti Advance Indonesia salah satu perusahaan yang saat ini bisa dibilang paling aktif melakukan promosi bisnisnya di TikTok, seperti mengadakan live event, ulasan video produk, dan masih banyak lagi.

TikTok marketing tidak harus menggunakan layanan berbayar dengan TikTok ads, bila Kamu membuat video TikTok yang didasari dengan riset hashtag, konsep, sound yang sedang viral, maka video TikTok Kamu berpeluang akan mendapatkan engagement yang besar.

Mau tau tips TikTok marketing untuk bisnis Kamu ? baca di artikel selanjutnya

Bagikan Tulisan Ini Agar Menjadi Manfaat Bagi Banyak Orang

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest
error: Content is protected !!